Thursday, December 29, 2011

Kosong

Pikiranku tertuju pada kenangan-kenangan manis tentang dirimu setahun lalu.
Begitu manis. Begitu indah.
Bahkan kepahitanpun sepertinya enggan menghampiri dan mengganggu.
Namun itu dulu, jauh sebelum kita berpisah oleh jarak dan waktu.

Kini aku berada di dalam titik kelemahanku.
Aku ingin berhenti peduli, mematikan semua emosi dan rasa dihati
hanya karena aku harus melindungi diri dari luka yang terus dia beri.
Namun semakin aku beringin, semakin besar aku tetap peduli.
Bagaimana ini?
Disini, dihatiku yang membiru ini, begitu banyak goresan terasa perih karenanya.
Sementara dia entah bagaimana bisa tidak memperdulikan setiap goresan yang dia ukir sendiri?
Bagaimana ini?
Tolong ajari aku sedikit saja sikap ketidakperdulianmu.

Aku terluka. Remuk.
Aku berkaca pada cermin, bersenandung pada diri sendiri.
Menyalahkan diri ini yang bodoh atau entah apa namanya.

"Sekarang aku tersadar cinta yang ku tunggu tak kunjung datang.
Apalah arti aku menunggu bila kamu tak cinta lagi~"

Semua telah berbeda. Aku terdiam. Terpaku.
Meratapi nasib diri yang masih menunggu.

The day for my best friends

This time, I will tell you about yesterday. Where yesterday was a special day for my best friends. Yesterday could be the most awaited day, between happy and sad as one...

Story begins with the first destination La Piazza Kelapa Gading. Me, Abie, and Esther decided to meet in one place before heading to the Airport. At this point there was unexpected troublesome. Actually, we plan to meet at La Piazza for out to lunch first, but because some things happen Eshter told us to come to her house first. Oh yes, I forgot to include Abie's friend named Irman.

Perjalanan menuju rumah Esther yang berada di daerah Tanjung Priok itu sedikit memberi pengalaman terbaru loh. Naik angkot dan ojek sepeda. Kalo naik angkot sih sering lah ya, tapi naik ojek sepeda, beneran ini pengalaman pertama gue. hahaha xD gak kebayang ya bapak2 yang ngojek sepeda itu nggowes sepeda ngboncengin gue yang beratnya eerrrr i even wont to know my weight -___- sayangnya gak sempet dipoto pas naik ojek sepedahnya :(

Arrived at Esther's house, her mother that we called "MAMI" serve chocolate pudding, christmas snacks and soft drinks for us. Trust me, it was sooo yummy! you must try her chocolate pudding handmade :D




Sedikit mengulur waktu, akhirnya Esther dan Abie pergi ke rumah kakaknya Esther untuk mengambil kendaraan. Katanya sih ke rumah kakaknya itu naik becak. Tanjung Priok mahadaya banget ya, masih ada ojek sepeda dan becak :D Nggak nunggu lama, akhirnya mobil dateng. dan kita langsung cabut pergi balik lagi ke Summarecon Kelapa Gading Mall ( MKG )untuk mewujudkan makan siang kami yang sangat tertunda.

Waktu menunjukan pukul 17.00 WIB setibanya di MKG, kami memutuskan untuk makan di Pizza Hut. Sebelumnya, gue sama Esther ke Gramedia dulu nyari bungkus kado cantik buat Ghea. Abie dan Irman langsung menuju ke Pizza Hut. And i take my own picture, hihi :D






I let you guess, what's inside? :D





Setelah selesai berurusan bungkus membungkus kado, gue sama Esther langsung menuju Pizza Hut menyusul Abie dan Irman. We take our late lunch and earlier dinner. Kita pesan menu Delight berempat, dan Soup and Salad sebagai tambahannya :D







Am i look so fat in this picture? eeerrrr -,-



Gak pake waktu lama untuk menghabiskan 2 pan pizza ( 1 pan pizza-nya di take away buat Abie -dasar merki ) untuk kami yang sangat kelaparan :D kelar makan, gosip-gosip sebentar dan gak ditunda-tunda lagi akhirnya kami pergi menuju tempat tujuan utama kami kemarin; Bandara Udara Soekarno-Hatta.






Sepanjang perjalanan kami di mobil, ngobrolin tentang sahabat-sahabat sekelasan; REDVOLUTIONIST. Mulai dari jaman Basic Junior ampe Upper dan membayangkan beberapa tahun ke depan apa yang terjadi diantara kami. Ada yang saling berjodoh mungkin. Semuanya sukses; amiiin. Ada yang jadi partner kerja nanti, mungkin. Kalo udah ngobrolin tentang para sahabat kelasan mulai dari cerita sedih, senang, jerih payah untuk bertahan selama 3 tahun itu bikin kangen mereka, sumpah! Gue kangen suasana kelasan yang rame, yang kalo ujian kerja sama gimanapun caranya, pada saat diomelin para Manager waktu praktek, pada saat punya craft yang susah diatur, pada saat ngerjain Tugas Akhir, dan pada saat di Ciwidey serta Saguling. Ah, i miss you guys :')





Destinasi berikutnya adalah Bandara Soekarno Hatta Terminal 2 D, kami langsung bertemu dengan Ghea dan keluarganya. Menyusul Bayu dan keluarganya, sedikit cipika cipiki dan baru juga nempelin pantat di kursi eh si Bayu langsung curhat tentang pacarnya :D hihihi ya namanya juga sahabat, harus setia ngdengerin sahabatnya dalam situasi apapun :) Sedikit memberi advice untuk Bayu tentang pacarnya itu, dan obrolan-obrolan tentang masa depan mereka selama nantinya mereka berada di Swiss. Jugaaaa poto-poto :D











Kalo dipikir-pikir 3 tahun lebih sahabatan sama 2 orang ini ( Ghea dan Bayu ), gak nyangka mereka bakalan jadi nerusin kuliah di Swiss. Aduuh gak kebayang ya gimana home sick-nya nanti selama disana. Jauh dan waktunya lama. Redvo ngasi Video Compact Disc buat mereka, video slide show Redvolutionist dari jaman basic sampe manager. ya setidaknya kalo pun mereka kangen kami yang ada di Indonesia bisa nonton video-video itu :')

Dan waktu yang ditunggu hampir tiba, gak lama setelah mereka check in harus masuk ke dalam pesawat. Disinilah momen yang mengharu biru. Dari keluarga Ghea dan Bayu; termasuk gue, Abie dan Esther yang harus ngrelain mereka pergi jauh buat masa depannya :'(

In the end we must let go our bestfriends. As a bestfriend, we are not ask a lot to you. it's just, do not forget all about us, keep yourself well and achieve all your dreams there.
until finally when we meet again, we hope that nothing had changed from you, maybe when we meet again we have become the people who reach success. Amin





Take care for both of you

we love you :*

Saturday, December 10, 2011

MAFIA J!

HERE WE ARE







=ME=

Did you know her? wah parah banget kalo gak tau ini siapa, ini gue woi! gue ANGELIA GITA MUSTIKA, bisa dipanggil Agita atau Nengg ( agak gubrak dikit ya nama keren2 dipanggil Nengg ) tapi serius loh Angel itu nama asli gue :D gue mahasiswi lulusan terba...
( tadinya mau ditambahin "-ik"nya tapi nanti dikata lagi ngayal *emang bener ngayal nengg* ) Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung jurusan Hospitaliti program studi Manajemen Divisi Kamar 2008. Sangat meyakini diri gue itu reinkarnasi Nicole Scherzinger yang terjebak dalam tubuh gue sekarang -__- atau titisan Denada? kata banyak orang sih gue mirip dikit sama Denada, banyaknya sama Nicole ( ralat utk Nicole: ini kata gue, bukan kata banyak orang ).










=ABIE=

Muhammad Sabri Perdana, lulusan dari Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung Jurusan Hospitaliti Program Studi Manajemen Divisi Kamar Tahun 2008. Biasa dipanggil Abie dari jaman lahir sebelum masehi katanya. hihihi :D Dia temen kampus gue, temen main, temen sekelas, temen kosan, bisa dibilang sahabat terdekat soalnya kemana-kemana kita sering bareng2, apa aja bareng. saking deketnya ya begitu tau daleman masing2 xD tukeran heels sama backless full payet is must for us ( kalimat yang tadi jgn dibawa serius ) dia orangnya friendly bgt sama siapa aja, curhat sama dia itu nyaman :D awal mula ketemu si depoy dan dinia juga bareng sama dia :)






=DEFFY & DINIA=

Rd. Deffy Cindy Arantica Putera Perdana Mangun Atmodiredjo, ( seriusan loh ini nama panjangnya dia, suer deh ) kuliah di Maranatha jurusan Information Technology 2008. i used to call him Depoy, lebih simpel dan gampang diinget :D Bisa dibilang dia adalah pencetus MJ! ini, orangnya misterius buat gue. gelap gitu hahaha
Dinia Handayani; mahasiswi Psikologi 2008 di UPI. gue kenal sama dia sebenarnya udah dari lama, tapi cuma ketemu 2x ( waktu nganterin nhondolz ngasih JollyTime ke gue, waktu konsernya The S.I.G.I.T di Eldorado ). Dia sering banget jadi bahan ledekan si abie gara2 yaa itu magang kok di Cicalengka, lol :D
Why i put them in the same picture? yeah because they're couple. gue selalu suka ngeliat mereka yang asik buat berbaur sama gue dan yang lainnya. but now, maybe i can't do anything for them but i wish both of them get best decision :)






=GEMBUL=

Ken Gibran Tri Suardi, i used to call him "Gembul" sama seperti gue lulusan Sekolah Tinggi Pariwisata program studi Manajemen Divisi Kamar 2008. Partner gue sewaktu praktekan supervisor di kampus, dia sedikit lebay kalo ketawa, hmmmm ralat gak sedikit tapi super duper lebay. bayangin aja masa ketawanya bisa awet ampe bermenit2 dalam hal yang sama. hahaha ( apalagi klo udah ngdenger suara kentut gue, lol ) :D gak cuma ketawanya aja yg lebay, tapi juga jam tidurnya. aduh klo soal jam tidur udah deh koala aja kalah, pernah tidur selama 22 jam pula! gila, gue rasa dia mati suri! hahaha peace :D







=NHONDOLZ=

Ayuningtyas, Lulusan Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung Jurusan Hospitaliti Program Studi Manajemen Divisi Kamar 2008. Sampe sekarang gue masih belum tau kenapa bisa dipanggil jadi Nhondolz meski udah 3 tahun gue sekelas sama dia waktu kuliah. Ada kabar burung lewat klo nama dia dulu itu Deciara! Wow, jauh bgt ya dari Deciara ke Ayuningtyas :D Sepupu dari Suardi's brother ini paling susah diatur, kadang sombong -__- ( dia paling pelit ngbales sms ) but overall she's a very nice person.






=SHASKIA=

Si paling kecil yang menganggap dirinya imut ( huueeekk ) ini adalah Ken Shaskia Kirana Suardi; mahasiswi Psikologi Unisba 2010 ini paling demen sama yang berbau korengan, eh korea maksudnya. gue biasa manggil dia Shaskia, kalo gue panggil Ken nanti abangnya malah ikutan merasa terpanggil :D Adik kandung dari Gibran ini selama gue kenal sih orangnya lucu, kadang tampang polosnya bikin gue keheranan "ini anak tampangnya yang polos apa beneran polos ya?" haha :D peace yow mamen muaach :*





=GLORIA=

She is our big mommy, Esther Gloria Yosephine Tumanken but we used to call her "Mamake" hahaha, maybe because she is the oldest. Sama seperti gue, abie, gibran, dan nhondolz; dia juga lulusan Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung program studi Manajemen Divisi Kamar 2008. Karena dia yang paling tua, dia juga yang paling dewasa. Curhat sama dia tuh adem bawaannya, suka ngasih nasihat2 yang bermutu tapi kalo pembicaraan lagi serius ya. kalo lagi bercandaan mah beuh dia si pembully yang handal juga loh ( apalagi kalo korbannya Gibran. hahaha lol ) :D
Dia juga bakalan jadi partner kerja gue di Trans Hotel bulan Januari nanti, asikasik :D










Udah lama sebenarnya gue pengen ngpost tulisan tentang Mafia J!,
bermula dari kita yang sering main bareng, hmm ralat yang bener sering nimbrung di twitter padahal mah belum ketemu ( khusus depoy+dinia yg notabene temennya si Nhondolz ).

Memutuskan untuk memberi nama kenapa Mafia J! itu berat loh, aseli! ini terlalu kontroversial klo diumbar2, mesti mention langsung ke gue/dinia/depoy/abie/gloria/shaskia/gibran/nhondolz apa arti Mafia J! dan apa arti dari J! tersebut :D
yang pasti ini salah satu hobi kita kalo lagi ngumpul bareng,
pulangnya itu pasti ngiter2 ke jln. abc atau jln. kalimantan dulu
buat apa sih? buat menghibur dirilaaaah :D

Well, meskipun kita jarang ketemuan secara bersama-sama, tapi kita selalu menjaga kualitas komunikasi kita entah di bbm/twitter, berbagi canda tawa yang bisa menghibur diri dan yang pasti agak2 mampir ke Surabaya dulu sebentar. Yah kayak sekarang ini, lagi lagi lagi dan lagi "Selalu Ada Jalan Menuju Surabaya" ( yg ini khusus Mafia J! aja yang ngerti. hahaha lol xD )

Thursday, December 1, 2011

November 30th 2011

Untuk memulai sesuatu yang membuat pertemanan itu menjadi sesuatu yang spesial adalah hal terindah. Yang membuat panggilan aku dan kamu berubah menjadi sayang. Begitulah, kata orang cinta itu sejuta rasanya. Dan bersamamu, aku telah merasakan begitu banyak rasa.

Aku pun bisa mengingat, kapan pertama kali aku melihatmu, kapan pertama kali kita bicara dan bertegur sapa, kapan saat kamu memintaku menjadi seseorang yang istimewa untukmu. Bukan cuma sekedar teman biasa, tapi juga kekasih yang menemani hidupmu. Dan ketika aku memilih menjawabnya, maka aku telah siap dengan segala resiko.


Sampai akhirnya, angka 30 pada bulan November 2010 adalah hari dimana aku melihat kamu duduk di depan laptop, tepat dihadapanku dengan sejuta salah tingkahmu. Dalam wujud nyata. Bukan hanya mimpi dalam tidurku tapi ini nyata di hadapanku. Dalam dunia nyataku. Di hari itu kamu ungkapkan semua isi hati walau kurang meyakinkan menurutku.


Satu tahun, kita telah melewati banyak hal yang membuat kita tertawa, menangis, gembira, bersedih, terluka, tersenyum, bahagia. Dan aku menemukan hidup bersamamu.

Satu tahun, bukan waktu yang singkat untuk saling membuka diri. Tapi sampai saat ini, masih begitu nyaman terasa berada dalam hangat pelukmu. Dan biarkan aku terus merasakan itu, hingga ikatan ini menjadi halal untuk kita.

Akhirnya, aku menyerahkan segala sesuatu yang terjadi pada jalan takdir. Kita akan berikhtiar hingga tenaga tak bersisa, tapi segala sesuatu telah ditentukan oleh Allah SWT. Maka, kita harus berharap bahwa jalan takdir akan menuju pada kita pada akhirnya.


Today and always, beyond tomorrow, i need you beside me.

Always as my best friend, lover and forever soul mate